Hokage merupakan salah satu jabatan yang paling di idam-idamkan di desa Konohagakure. Salah satu alasannya yang paling utama adalah dapat mengatur dan di anggap sebagai salah satu shinobi yang kuat dalam menduduku jabatan tersebut. Naruto yang merupakan karakter utama, sejak kecil sudah di kucilkan oleh penduduk desa karena Kyubi yang ada di dalam tubuhnya.
Ia sejak kecil memang sudah memiliki cita-cita sebagai Hokage, namun sayangnya banyak memandang seorang anak sekecil memiliki mimpi yang mustahil, apalagi di awal cerita Naruto adalah anak yang nakal dan tidak berbakat menjadi seorang Shinobi.
Berikut ini Media Update akan membahas 8 Shinobi yang memiliki impian menjadi seorang Hokage.

1.Nawaki.

Foto:quora.com/How-much-older-was-Tsunade-than-her-younger-brother-Nawaki-when-he-was-alive
Adik Tsunade yang penampilannya mirip dengan Naruto, dirinya juga memiliki cita-cita sebagai seorang Hokage. Hal tersebut tentunya merupakan dukungan dari sang kakaknya agar mimpinya bisa terlaksana. Sayangnya impian Nawaki dan Tsunade harus berakhir, ketika dirinya mati saat pertempuran dunia shinobi ke 2.

2.Uchiha Obito.

Foto:youtube.com/watch?v=wcY_L_HVbQM
Obito bisa di katakan memiliki masa kecil yang hampir mirip dengan Naruto, hal itu di karenakan dirinya memiliki sifat yang serampangan dan bertindak berdasarakan emosi. Meski begitu Obito sangat menyayangi teman-temannya, tapi sayangnya cita-citanya ingin menjadi Hokage musnah, saat dirinya mengorbankan dirinya menyelamatkan Kakashi dan Rin. Bahkan Obito juga di manfaatkan Madara, hingga membuat dirinya menjadi salah satu penjahat.

3.Danzo Shimura.

Foto:duniaku.net/2015/05/03/20-kage-terkuat-dalam-serial-naruto/3/
Teman dekat Hiruzen yang merupakan anggota tom Tobirama Senju, di masa perang dunia Shinobi pertama. Ia selalu berusaha agar lebih kuat di bandingkan Hiruzen Sarutobi. Mimpinya sempat terwujud, ketika dirinya menjadi Hokage ke 6 sementara dengan kekosongan karena Tsunade masih dalam keadaan yang buruk. Namun sebenarnya dirinya memiliki niat yang baik untuk melindungi desa Konoha dengan cara yang menyimpang.

4.Dan Kato.

Foto:http://narutofanon.wikia.com/wiki/Dan_Kat%C5%8D_(DP)
Kekasih Tsunade yang bermimpi menjadi seorang Hokage, demi untuk melindungi desa Konoha. Hal ini terpicu di karenakan dirinya yang kehilangan adik perempuannya. Tapi sayangnya dirinya tewas pada perang shinobi ke dua dan di saksikan oleh Tsunade.

5.Konohamaru.

Foto:otakukart.com/animeblog/2018/01/18/konohamaru-revealed-unique-jutsu-boruto/
Cucu dari Hokage ketiga yang dari kecil sudah memiliki impian sebagai seorang Hokage. Mempunyai sifat nakal seperti Obito dan juga Naruto. Setelah bertemu dengan Naruto, dirinya menjadi lebih dewasa dan mampu menguasai Rasenggan saat menghadapi Pain. Kini Konohamaru menjadi seorang Guru dari tim yang di dalamnya ada anak dari Naruto.

6.Kiba.

Foto:http://ilmuponorogo.blogspot.com/2017/07/mimpi-kiba-menjadi-hokage-terwujud.html
Kiba ayang selalu bersama dengan Akamaru dan sering bertempur menjadi partner. Meskipun bukalah seorang Shinobi yang kuat, namun ternyata dirinya mempunyai cita-cita menjadi seorang Hokage. Bahkan ketika dirinya sedang terkena Mugen Tsukuyomi dirinya terlihat memimpikan menjadi Hokage.

7.Sasuke Uchiha.

Foto:http://wapkomik.blogspot.com/2017/09/ninja-yang-berpotensi-menjadi-hokage-ke.html
Sebagai seorang Rival dari Naruto, Sasuke pernah sempat berencana untuk menghancurkan Konoha. Hal ini di karenakan Sasuke mengetahui bagaimana klannya terbunuh dan berniat merombak sistem kepemimpinan dunia Ninja dari nol. Setelah pertarungan terakhir melawan Naruto, akhirnya Sasuke membantu pemerintahan Naruto sebagai Hokage ke 7 dan bahkan Naruto menyebut Sasuke sebagai Hokage bayangan.

8.Sarada.

Foto:boruto.id/blog/uzumaki-boruto-hokage/
Sarada adalah seorang wanita yang menggunakan kaca mata, Tapi ia berani melontarkan mimpinya untuk menjadi seorang Hokage di masa depan.Kemungkinan impiannya tersebut akan terwujud, karena darah Uchiha yang mengalir di dalam dirinya dan juga kekuatan yang menakutkan dari ibunya Sakura.

Itulah 8 karakter yang memiliki impian sebagai seorang Hokage, walaupun masih sebagian sudah meninggal dan mengubur impiannya menjadi seorang Hokage. Ada juga ninja yang berbakat yang perlu di asah menjadi kuat dan memiliki jiwa sosial yang tinggi yang harus di pikul seorang Hokage di masa depan.

"Sumber:Pengalaman Pribadi"